Segala macam info dan berita tentang studi di kota Madinah dan Ikatan Keluaga Pondok Modern Gontor Cab. Madinah

Rabu, 25 Oktober 2017

Kedatangan Warga Baru Hidupkan Gerakan Keilmuan IKPM Madinah.

IKPMMADINAH.COM, Madinah – Datangnya warga baru IKPM Madinah di kota Nabi membangkitkan kembali semangat gerakan keilmuan dari segenap warga alumni Pondok Modern di kota ini. Seiring dengan dimulainya tahun ajaran baru dan berakhirnya musim haji ini, para pengurus IKPM telah merancang beberapa program keilmuan bagi segenap warganya.
Kegiatan keilmuan yang pertama adalah kegiatan muroja’ah hafalan bersama. Beberapa anggota IKPM yang mempunyai keinginan kuat dalam memperkuat hafalan alqu’an mengikuti kegiatan ini dengan antusias dan bahkan menjadi penggerak dalam program ini. Di antara warga IKPM yang telah mengkhatamkan hafalan al-qur’annya sebagian adalah alumni LKID Wadi Mubarok Bogor, Yanbu’ul Qur’an Kudus, dan pondok lainnya. Saat ini, program ini diurus oleh al-ustadz Bahreiz Rizal Alim Al-Hafidz, alumni PM tahun 2012.
Kegiatan keilmuan selanjutnya adalah kajian matan Alfiyyah Ibnu Malik. Pensyarah dari matan dalam program ini adalah Al-Ustadz Nahidh Silmi, MA yang saat ini sedang menyelesaikan program doktoralnya di Fakultas Bahasa Universitas Islam Madinah. Kajian ini diadakan dua kali dalam seminggu.
Matan Alfiyyah Ibnu Malik sendiri adalah salah satu matan rujukan utama dalam ilmu tata bahasa arab (nahwu). Dimana hampir seluruh kaidah dasar ilmu tata bahasa aran terangkum dalam matan ini. Matan ini disusun oleh seorang ulama ahli tata bahasa bernama Abu ‘Abdillah Muhammad Jamaluddin Ibnu Malik. Matan ini berbentuk nazham yang terdiri dari 1002 bait. Oleh karena matan ini terdiri dari 1000 bait dan disusun olehnya, maka matan ini disebut Matan Alfiyyah Ibnu Malik.
Selanjutnya adalah kajian pekanan IKPM Madinah yang membahas kitab Al-Muqaddimah Al-Hadlramiyyah. Kitab ini merupakan salah satu yang membahas fiqh madzhab Syafi’i. Disusun oleh Al-faqih Abdullah Ibnu Abdurrahman Al-Hadlrami. Dalam kegiatan ini, pensyarah adalah Al-ustadz Nisfulail, Lc (Mahasiswa Magister Qism Fiqh UIM). (Ablado).
Kajian matan Alfiyyah bersama Al-Ustadz Nahidh Silmi, MA.

Kajian matan Muqaddimah Al-Hadhramiyyah bersama Al-Ustadz Nisfullail, Lc.

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berikan komentar anda!


Official Website Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Cabang Madinah, Saudi Arabia. Diberdayakan oleh Blogger.

Cari Blog Ini

Pembekalan Pendaftaran S2 untuk Warga IKPM Madinah

Suasana acara pembekalan untuk pendaftaran S2  Madinah - Ikatan Keluarga Pondok Modern Darussalam Gontor cabang Madinah mengadakan pengaraha...